Monday, September 24, 2012

Easy to talk, Hard to do

 Perasaan saya sedang tidak bagus, banyak hal yang membuat hidup saya akhir-akhir ini membosankan, mulai dari diri saya sendiri, pekerjaan saya, dan tentunya pasangan saya.
Entah kenapa sudah beberapa hari ini kami sedang saling sensi, saling tidak toleran dan berkahir dengan aksi diam.
Senin ini saya mulai dengan kacau dan mengantuk gara-gara alarm listrik kosan yang berbunyi *nut nut* tanpa henti dari jam 2.30! saat itu saya tidur 2 jam :(
Kegiatan pagi saya di kantor dimulai dengan membuka email dan tadaaaa ada email ini --> Anne ahira sepertinya stalking saya selama ini *haha*
berikut saya copy paste email yg saya dapet. amazing deh!

Aulia, melepas amarah, meraih keikhlasan.

"Terus memendam amarah sama seperti
menggenggam bara panas untuk
dilontarkan kepada seseorang, Andalah
yang akan terbakar"-  Sidharta Gautama

Dear Aulia yang baik & sabar hatinya...
Dalam hidup memang wajar kalau ada
peristiwa-peristiwa yang membuat kita
marah dan kecewa. Tapi cepat
kendalikan emosi Anda kembali. Jangan
biarkan rasa amarah, dendam, iri,
kesal atau kecewa kepada pasangan,
teman, rekan kerja, atau atasan di kantor
bercokol lama di hati kita.  
Kekesalan, amarah dan kekecewaan
hanya akan mengaktifkan hukum tarik
menarik, membuat Anda menerima apa
yang Anda berikan.
Bila kesal pada pasangan atau ada
kawan yang mengingkari janji, lalu
Anda menyalahkan mereka atas
kekacauan semua itu, maka Anda akan
mendapatkan kembali keadaan
yang dipersalahkan itu.
Kembalinya keadaan itu tidak harus
selalu dari orang yang Anda salahkan,
tetapi sejatinya Anda akan mendapatkan
kembali keadaan yang Anda salahkan itu.
Ikhlaskanlah, maafkanlah. Hati
akan terasa lebih lega dan ringan
dalam menjalani hidup, lebih fokus
terhadap tujuan hidup tanpa
terbebani penyakit-penyakit hati yang
hanya akan menghabiskan energi
positif.
"Jika saya mengikhlaskan diri saya,
saya menjadi yang saya inginkan. Jika
saya mengikhlaskan yang saya punya,
saya akan menerima apa yang saya
butuhkan" -  Tao Te Ching
Semoga Tuhan mengaruniai sabar
yang tak terbatas dan ikhlas yang
tak bertepi untuk kita semua, sehingga
apapun rintangan dan cobaan yang dilalui
akan terasa lebih ringan.
:-)

Akhirnya saya cek HP, dan ada sms dr maul, dan saya bls.
Tapi.. belum baikan, dan memang belum lega hatinya.
Iklas, maafin..
Easy to talk, Hard to do

No comments:

Post a Comment